Linux Terminal Server Project (LTSP) adalah terminal server yang bebas dan open source untuk Linux yang memungkinkan banyak orang untuk secara bersamaan menggunakan komputer yang sama. Aplikasi dijalankan pada server dengan terminal yang dikenal sebagai thin client (juga dikenal sebagai terminal X) menangani input dan output. Umumnya, terminal bertenaga rendah, tidak memiliki hard disk dan lebih tenang dan lebih dapat diandalkan daripada komputer desktop karena mereka tidak memiliki bagian yang bergerak.
Kelebihan LTSP :
1. Bebas biaya lisensi (open source)
2. Fleksibel (mudah di upgrade)
3. Netral
LTSP (Linux Terminal Server Project) merupakan proyek yang bertujuan membuat workstation berbasis Linux dengan memanfaatkan komputer murah namun mampu menjalankan mode text maupun grafis. Salah satu caranya adalah dengan memanfaatkan komputer usang (486 keatas) dan tanpa menggunakan floppy maupun hardisk (diskless). Dengan LTSP, workstation dengan konfigurasi minimal (486, 8Mb RAM tanpa HD) mampu menjalankan berbagai macam aplikasi grafis karena seluruh aplikasi ditaruh pada satu server. Dengan demikian yang diperlukan adalah sebuah server yang cukup powerful dan beberapa (banyak) client workstation diskless.